undefined undefined
Terilhami pada saat mau merekam soundtracknya game prince of persia, langsung saja saya menggunakan jetAudio untuk merekamnya, karena saya tau ada fasilitas rekam di aplikasi tersebut. pas udah siap saya rekam dan ... pas udah direkam kenapa ya nggak ada suaranya, coba lagi aplikasi perekam lainnya hasilnnya.. Sama saja tidak terdengar suara yang kita rekam sedikitpun.
Akhirnya saya googling... lumayan susah untuk mendapatkan trik ini dan ternyata penyebab dari semua itu adalah pada pengaturan pada audio windows 7 yang kayaknya! sengaja di sembunyiin, mungkin.... au ah tuh microsoft yang bikin OS.
Nah ini caranya agar kita bisa merekam audio yang sedang berjalan di komputer kita, seperti audio soundtrack game, audio radio streaming, audio video, dll yang pasti audio_lah. Nich Caranya >>>
- Buka Control Panel dan pilih Hardware and Sound
- Pilih Sound
- Klik tab Recording klik kanan dan pilih show disable device
- Klik Enable pada Icon Stereo mix dan Apply
- Nah udah nyala ntuh plugin recordingnya klik ok untuk keluar
Apabila langkah diatas sudah sukses, maka selanjutnya kita akan merekam sound yang ada di komputer kita. Disini saya menggunakan aplikasi pemutar audio terbaik (menurut saya) yaitu jetAudio.
Langkah-langkahnya mudah >>>>
- Buka aplikasi JetAudio
- Klik tab Record dan pilih plug in yang baru kita nyalakan tadi
- Klik File Naming (untuk menamai file rekaman kita), klik encoder (untuk mengatur format audio yang kita gunakan misal. mp3, ogg, de el el), Equalizer.
- konfigurasi selesai tekan start untuk merekam
- Minum kopi nunggu audio yang kita rekam selesai.
Mudahkan caranya... Selamat mencoba!!!
Label: tips n trick
3 komentar:
18 April 2013 pukul 01.58
duuh.. gua salah ngaturnya sob..
kok malah gak ada suaranya waktu ngerekam pakek webcam :(
BANTU GUA SOB
20 Mei 2014 pukul 08.42
kalau nggak ada Stereo mix nya gimana ?
2 Desember 2014 pukul 23.17
sama gua gx ada streo mix nya